Balikpapan, 25 Maret 2025 – Menjelang libur Lebaran, Polsek Kawasan Bandara Balikpapan meningkatkan pengamanan dengan melaksanakan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan.
Patroli ini dipimpin oleh Ipda Gunarto bersama personel piket penjagaan Polsek Kawasan Bandara. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di area bandara, terutama dalam menghadapi lonjakan jumlah penumpang yang akan mudik Lebaran.
Selama patroli, petugas melakukan pengawasan di area terminal keberangkatan dan kedatangan, parkiran, serta titik-titik strategis lainnya untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, seperti pencurian, penyalahgunaan narkoba, maupun tindakan kriminal lainnya.
"Kami meningkatkan patroli untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat yang hendak bepergian. Selain itu, kami juga mengimbau kepada para penumpang agar tetap waspada terhadap barang bawaan dan selalu mengikuti peraturan yang berlaku di bandara," ujar Ipda Gunarto.
Kegiatan patroli ini berlangsung dengan lancar dan kondusif. Polsek Kawasan Bandara Balikpapan berkomitmen untuk terus menjaga situasi keamanan selama periode mudik Lebaran agar masyarakat dapat melakukan perjalanan dengan aman dan nyaman.
Humas Polresta Balikpapan